19 Game PC Ringan Terbaik Seru Dimainkan

GadgetIDN.com – Meskipun game pc offline saat ini sudah banyak di kembangkan. Namun ada juga beberapa game pc ringan terbaik yang juga tak kalah serunya untuk kamu mainkan secara online maunpun offline.

Adapun juga beberapa game yang asik dimainkan, seperti game kelas atas Assassin Creed, DOTA 2, dan masih banyak lagi game pc terbaik yang dapat kamu jadikan pilihan.

Namun sayangnya, jika game kelas atas sangat membutuhkan PC atau komputer dengan spek yang cukup tinggi. Dan lebih parahnya lagi, semua game kekinian pun juga sudah hadir dengan grafis yang apik. Hal ini tentu akan menjadi masalah yang cukup serius buat kamu yang mempunyai PC dengan spek kentang.

  11 Game Google Doodle Populer dan Seru dimainkan

Tapi kamu jangan khawatir dulu meskipun PC kamu spek kentang, ada rekomendasi dai GadgetIDN.com ni buat kamu game PC ofline ringan terbaik yang menarik buat dimainkan. Sudah penasaran apa saja game nya? yuk simak selengkapnya ulasan kami dibawah ini mengenai game PC ringan dan menarik.

Game PC Ringan Terbaik

rekomendasi game pc ringan terbaik seru dimainkan

Dari 19 game pc ringan terbaik menurut versi GadgetIDN.com, sebagian ada yang gratis dan juga dapat kamu beli di Steam untuk memainkannya. Penasaran apa saja? yuk simak selengkapnya dibawah ini:

1. Disco Elysium

game pc ringan terbaik offline

Game RPG ini terbilang cukup unik. Sama seperti game ringan terbaik untuk pc lainnya yang mungkin sudah pernah kamu mainkan, di Disco Elysium juga memberikan kebebasan pada player untuk membebaskan karakter yang mereka mainkan melakukan apapun.

Seperti contohnya menjadi detektif yang baik atau juga menjadi polisi yang jahat. Itu tergantung dari kamu sebagai player yang memainkan karakter kamu galam game Disco Elysium tersebut.

Namun, yang perlu kamu ketahui saat menainkan game Disco Elysium adalah game ini terdapat banyak dialog dan monolog yang terjadi didalamnya, dan hal inilah yang terkadang membuat player merasa layaknya membaca buku.

Jika kamu gemar memainkan game RPG dengan kebebasan yang maksimal sebagai seorang detektif, Disco Elysium dapat menjadi pilihan yang tepat buat kamu. Adapun kebutuhan PC untuk memainkan game Disco Elysium seperti berikut ini:

  • Prosesor: Intel Core 2
  • RAM: Ram Minimal 2 GB
  • VGA: Minimal 512 MB

Jika kamu masih belum puas dengan game ini, kamu juga bisa menemukan game PC lainnya yang tak kalah seru dimainkan. Kami mempunyai rekomendasi juga buat kamu yakni game pc offline ringan untuk laptop spek rendah tanpa lag.

2. Terraria

game pc Terraria

Selanjutnya dari game pc ringan terbaik yang bisa kamu jadikan sebagai hiburan adalah Terraria. Meskipun game ini masih mengusung desain 2D, namun game ini juga tak kalah menariknya dari game pc offline terbaik lainnya, dan pastinya cukup untuk memberikan pengalaman bermain game yang menantang buat kamu.

Dan tidak cukup sampai disitu saja, Terraria juga merupakan permainan open world yang dapat memungkinkan kamu untuk menjelajahi area yang dimunculkan secara acak, sehingga menawarkan replayability yang cukup tinggi.

Meskipun permainan ini bukan game pc yang gratis, namun pengalaman yang ditawarkannya juga tidak akan membuat kamu bosan. Untuk membelinya, kamu dapat melakukannya melalui Steam dengan harga kurang lebih Rp. 89.999,00.

  7 Rekomendasi Game PC Offline Terbaik, Seru dan Bikin Penasaran!

Adapun beberapa kebutuhan perangkat PC untuk memainkan game PC Terraria tersebut, seperti dibawah ini:

  • RAM: Ukuran minimal 2,5 GB
  • VGA: 128 GB

3. Untitled Goose Game

game pc Untitled Goose Game

Apakah kamu suka mengusili seseorang? jika iya, game terbaik pc seperti Untitled Goose Game dapat menjadi pilihan yang pas buat kamu. Di game ini kamu akan memerankan karakter pemeran utama sebagai angsa yang mengusili orang dijalan.

Misi utama dalam game ini adalah mencari orang yang sedang berjalan, dan ini adalah kesempatan kamu untuk mengagetkan mereka hingga menjatuhkan barang-barang yang mereka bawa. Dan jika kamu berhasil kamu bisa mengambil barang tersebut dan membawanya kabur hingga tidak bisa ditangkap oleh pemilik barang.

Game ini cukup lucu untuk dimainkan, dari pada kamu ngusilin orang di dunia nyata, mending kamu melakukannya di game, ya kan?. Untuk memainkan Untitled Goose Game, game ini cukup ringan dan tidak membutuhkan PC yang mahal untuk memainkannya, yakni sebagai berikut:

  • Sitem Operasi: Minimal Windows 7
  • Space: Minimal Space Memori Internal 820 MG

4. Minecraft

mine craft game pc offline ringan terbaik

Minecraft merupakan salah satu game PC yang cukup populer, dan tidak membutuhkan PC yang mahal agar bisa meminkannya. Wajar saja jika Minecraft masuk dalam jajaran game PC ringan terbaik saat ini.

Dan bukan hanya itu saja, Game ini juga bukan hanya populer di PC saja melainkan di perangkat lainnya juga. Dalam memainkan game PC ini cukup menguntungkan juga buat kamu untuk memanfaatkannya sebagai sumber penghasilan.

Pasalnya, Video youtube yang di upload tetang game Minecraft cukup banyak diminati dan dengan view yang cukup banyak. Hal ini dapat kamu manfaatkan untuk mengupload video kamu saat memainkan minecraft di youtube.

Jika kamu belum mempunyai channel youtube dan berminat menjadi konten creator game minecraft, kamu bisa melihat tutorial kami mengenai cara membuat channel youtube untuk pemula yang bisa kamu coba melalui computer maupun smartphone atau HP.

Untuk kebutuhan spek PC dari game yang berkonsep kotak-kotak ini, detailnya seperti dibawah ini:

  • Prosesor: Intel Core i3
  • Grafis: Intel HD 4000
  • RAM: 8 GB

5. Stardew Valley

game pc Stardew Valley

Jika kamu sedang mencari game PC ringan terbaik, Stardew Valley juga patut kamu pertimbangkan untuk memainkannya. Pasalnya, game ini tidak membutuhkan PC dengan spek tinggi, bahkan dengan Laptop spek rendah pun kamu sudah mendapatkan pengalaman bermain game yang baik.

Untuk konsep dari game ini adalah tema yang di terapkan tetang perkebunan seperti Harvest Moon. Di game ini kamu dapat bercocok tanam, memancing, beternak, berintraksi dengan NPC, menjalani hubungan romantis, dan juga bertarugn dengan Monster untuk untuk mendapatkan hasil tambang.

Dari hasil yang kamu dapatkan dari beternak, bercocok tanam, kamu bisa mengumpulkan banyak uang untuk mengupgrade rumah dan sebagainya. Tak sampai disitu saja, kamu juga dapat mengumpulkan collectibles yang berfungsi untuk membuka lokasi baru untuk mendapatkan item-item eksklusif.

  5 Game PC Offline Ringan Untuk Laptop Spek Rendah

Adapun spek PC yang dibutuhkan agar bisa memainkan game Stardew Valley, yakni seperti dibawah ini:

  • OS: Harus diatas Windows Vista
  • RAM: 2 GB
  • VGA: 256 MB
  • CPU: 4 GHZ

6. Among Us

game pc Among Us

Masih ada lagi nih, game pc ringan terbaik yang sedang viral belakangan ini, yaitu Among Us. Game ini cukup simple, namun tetap asik dimainkan. Inti dari game ini adalah memeperbaiki kabel, menghancurkan astroid pada kapal luar angkasa yang kamu tumpangi.

Kedengarannya sangat mudah. Tapi ada yang membuat seru di game ini, dengan adanya importer yang berusaha untuk membunuh kru kalian satu persatu. Tugas utama kamu dalam game Among Us ini adalah mencaritahu si pembunuh dengan cara melakukan emergency meeting untuk melakukan voting.

Jika si pembunuh tersebut sudah ditentukan, kalian bersama kru dapat membunuh importer dengan mengusirnya dari kapal luang angkasa tersebut atau juga melakukannya dengan membuang importer ke kubangna lava.

Jika kamu tertarik memainkan game ini, kamu bisa memberlinya si Steam dengan harga yang cukup murah hanya Rp. 39.000,00. Adapun beberapa spek PC yang dibutuhkan untuk memainkan game Among Us yaitu sebagai berikut:

  • OS: Windows 7 SP1 ke atas
  • RAM: 1 GB
  • Kapasitas: Storage 250 MB

7. The Elder’s Scroll V: Skyrim

game pc The Elder Scroll V Skyrim

Jika kamu pecinta game RPG, sudah pasti Skyrim tidak asing lagi buat kamu. Dan hebatnya lagi, game pc ringan terbaik ini juga sudah bisa kamu mainkan di PS3, PS4, dan Nintendo Switch.

Jika kamu mencari game ini di Steam, maka pc yang di butuhkan untuk memainkannya harus berspek tinggi, karena yang bakal kamu termukan di Steam adalah versi remaster dari game Skyrim.

Namun, kamu tidak perlu khawatir dulu, masih ada juga kok versi originalnya yang dapat kamu mainkan di komputer kamu. Jika kamu sudah penasaran apa spek yang dibutuhkan agar bisa memainkan game Skyrim versi original, kamu bisa lihat detailnya dibawah ini:

  • Prosesor: Dual core 2 GHZ
  • RAM: 1 GB
  • VGA: Minimal 512 GB

8. Dragon Age: Origins

game pc Dragon Age Origins

Meskipun game ini kurang populer di kalangan para gamer Indonesia. Namun, game ini tidak boleh kamu lewatkan, pasalnya permainannya juga tak kalah menarik dari game pc ringan terbaik yang kamu rekomendasikan sebelumnya.

Gam ini memiliki banyak pilihan yang bisa kamu tentukan sendiri. Kamu dapat membuat NPC pengting mati atau hidup dari pilihan yang telah kamu tentukan. Dragon Age Origins bisa kamu download melalui Steam dengan harga Rp 282.000. Adapaun kebutuhan PC agar game ini dapat dimainkan, seperti dibawah ini:

  • CPU Intel Core 2 Single 1,6 GHz atau AMD 64 2.0 GHz.
  • VGA dengan memori grafis 256.

9. Grand Theft Auto: San Andreas

game pc Grand Theft Auto San Andreas

Nah, jika kamu suka bermain game PC, pastinya kamu sudah kenal dengan game yang satu ini, yaitu Grand Theft Auto: San Andreas. Meskipun game ini terbilang jadul, namun sampai saat ini game yang bisa disingkat dengan GTA ini masih populer.

Dan Grand Theft Auto: San Andreas ini juga terbilang game pc ringan terbaik. Pasalnya, untuk memainkan game ini spek dari komputer yang kamu butuhkan tidak harus tinggi. Dan hanya membutuhkan prosesor pentium III untuk ukuran minimalnya, game ini sudah dapat kamu mainkan dengan lancar.

10. Call of Duty: Modern Warfare 2

game pc Call of Duty Modern Warfare 2

Jika dibandingkan dengan seri dari Call of Duty lainnya, seri Modern Warfare 2 jauh lebih baik. Dari seri Modern Warfare 2 ini juga yang membuat game Call of Duty menjadi terkenal hingga saat ini.

Game pc yang bertema tembak – tembakan ini juga dapat kamu jadikan list sebagai game pc ringan terbaik. Selain grafisnya yang cukup bagus pada masanya, game ini juga tidak membutuhkan spek komputer yang tinggi, bahkan di PC kentang kamu masih bisa memainkannya.

  • prosesor Intel Pentium 4 3.2 GHz atau AMD Athlon 64 3200+.
  • RAM 1 GB

11. Hotline Miami

game pc Hotline Miami

Masih ada juga nih, game pc ringan terbaik dengan nuansa 80-an, yakni Hotline Miami. Game Hotline Miami sendiri menghadirkan banyak kekerasan dengan tutur cerita bertema surealis.

Game yang di luncurkan pertama kali pada tahun 2012 lalu ini sudah memiliki versi yang kedua, dan diluncurkan 3 tahun setelah peluncuran versi yang pertama. Game yang kedua juga terbilang sukses dipasaran.

Dan yang paling menarik lagi di game ini adalah: kebutuhan pc yang dapat memainkannya cukup minim, dengan minimal RAM 512MB, kamu sudah dapat memainkan game Hotline Miami dengan lancar tanpa lag.

12. Age of Empires III

game pc Age of Empires III

Age of Empires III adalah game besutan Ensemble Studio dan Microsoft yang dirilis pada 2005. Game ini merupakan penerus dari Age of Empires II yang tergolong sukses di pasaran. Game Age of Empires III sendiri mengusung konsep permainan RTS atau Real Time Strategy.

Kamu akan memainkan beberapa bangsa di era penjelajahan dunia baru. Ada Perancis, Jerman, Ottoman (Turki), bahkan, Kamu juga bisa memainkan suku Indian. Game Ageof Empires III ini tergolong cukup menarik dengan tampilan visual yang mengesankan pada masanya.

Untuk menjalankan game pc ringan terbaik seperti Age of Empires, berikut spesifikasi yang dibutuhkan untuk menjalankannya dengan lancar di komputer kamu:

  • prosesor: Intel Pentium 4 2,0 GHz atau AMD Athlon XP 2000+.
  • VGA : AMD Radeon X300 atau Nvidia GeForce FX 5500.

13. Sid Meier’s Civilization IV

game pc Sid Meier's Civilization IV

Game simulasi kerajaan rupanya ada yang bisa dimainkan di PC kentang. Sid Meier’s Civilization IV mengharuskan kamu untuk terjun ke dunia simulasi untuk membangun sebuah kerajaan sebagai salah satu dari berbagai pemimpin bersejarah seperti Roosevelt ataupun Victoria.

Jangan khawatir jika kamu tidak familiar dengan game strategi seperti ini, karena sudah ada tutorial in-game yang komprehensif sehingga cocok dimainkan oleh pemula maupun yang sudah berpengalaman.

Kamu bisa memainkannya secara solo ataupun meminta bantuan teman dalam mode co-op multiplayer. Untuk memainkannya, pastikan PC Kamu memiliki prosesor minimal Intel Core i3 atau AMD Phenom II, nVidia 450 1 GB atau yang setara, serta RAM 4 GB.

  Aplikasi Citer FF Paling Ampuh dan Bisa Digunakan

14. Night in the Woods

game pc Night in the Woods

Night in the Woods adalah game pc ringan terbaik yang dikembangkan oleh Infinite Fall, sebuah pengembang indie yang digawangi Alec Holowka. Game Night in the Woods ini menawarkan konsep permainan petualangan dengan gaya visual novel.

Kamu akan memainkan seekor kucing yang menjalani hari-harinya di kampung halaman setelah lulus kuliah. Kamu akan menjalani petualangan ala kehidupan sehari-hari seperti bangun tidur, bertemu dengan yang lain, dan hal-hal lainnya. Tiap tindakan dan dialog yang Kamu lakukan jelas bakal berpengaruh pada konsep cerita. Game yang cukup menarik tentunya.

Game yang dirilis pada tahun 2017 ini dapat dimainkan di komputer dengan prosesor Intel Dual-Core. Hanya saja, game ini membutuhkan RAM yang cukup besar, yakni 4 GB. Untungnya, game ini bisa dimainkan dengan pengolah grafis minimal Intel HD 4000, pengolah grafis terintegrasi yang ada di prosesor Intel.

15. Left 4 Dead 2

game pc Left 4 Dead 2

Left 4 Dead 2 adalah game PC ringan terbaik lainnya yang layak Kamu mainkan, terutama jika kamu menyukai gim dengan tema survival dan tembak-menembak. Game Left 4 Dead 2 ini cocok juga dimainkan bersama-sama karena permainan ini menawarkan mode co-op multiplayer secara online

Game online besutan Valve ini berfokus pada misi dalam menyelamatkan diri dari kejaran zombie. Tergolong cukup menarik bukan? Untuk memainkan game ini, spesifikasi komputer yang dibutuhkan tidak berat. Kamu hanya perlu komputer dengan prosesor Intel Pentium 4 3.0GHz dengan RAM 2 GB dan pengolah grafis minimal Nvidia GeForce 6600 atau ATI Radeon X800

Sayangnya, game online ini membutuhkan kapasitas penyimpanan yang tergolong besar untuk sebuah game dengan spesifikasi rendah. Dibutuhkan ruang penyimpanan 13 GB di storage komputer atau laptop kamu untuk memainkan game Left 4 Dead 2 ini.

16. Don’t Starve dan Don’t Starve Together

game pc Don't Starve dan Don't Starve Together

Game PC ringan terbaik masih ada juga yang bisa kamu mainkan yaitu Don’t Starve. Game ini merupakan permainan yang dibesut oleh sutradara film kenamaan, Tim Burton. Dalam permainan ini, kamu akan memainkan karakter tertentu yang mengharuskan untuk berpikir agar karakter tersebut tetap hidup.

Don’t Starve juga memungkinkan kamu untuk bermain secara online dengan banyak orang di dunia lewat game berjudul Don’t Starve Together. Untuk memainkan Don’t Starve, kamu hanya perlu komputer dengan prosesor berkecepatan 1.7 GHz dan RAM 1 GB saja.

  Tips dan Trick Bermain Game Watch Dogs Legion untuk Pemula

17. Into the Breach

game pc Into the Breach

Into the Breach merupakan game ringain PC terbaik lainnya yang bisa kamu dapatkan. Mengusung gaya permainan turn based, Kamu harus mengerahkan taktik jitu untuk menghabiskan seluruh musuh yang ada di masing-masing stage. Game yang menghadirkan area secara acak ini memiliki latar futuristik. Kamu pun bisa memerankan berbagai macam mech untuk menghentikan serangan alien.

Karena visualnya yang hanya 2D, tidak diperlukan VGA yang gahar untuk bisa memainkan game ini. Cukup dengan Intel HD 3000, prosesor 1.7 GHz, dan RAM 1 GB, Into the Breach sudah bisa dimainkan dengan lancar.

18. Doom 3

game pc Doom 3

Doom 2016 dan Doom Eternal sudah dirilis untuk platform PC. Apakah PC kamu cukup kuat untuk memainkannya? Jika tidak, sebaiknya kamu beralih ke Doom 3 yang sama-sama menghadirkan permainan first person shooter melawan demon dan juga sudah dibalutkan grafik 3D.

Game yang dirilis pada tahun 2004 ini mengisahkan seorang survivor yang harus mempertahankan diri dari serangan monster-monster jahat. Pastikan kamu tidak mudah takut saat memainkannya ya, karena akan ada banyak momen-momen horor yang harus dilewati.

Uniknya lagi, Doom 3 dapat dimainkan pada sistem operasi Windows 2000 dan Windows XP dan hanya membutuhkan RAM sebesar 384 MB saja. Doom 3 juga bisa dimainkan pada VGA manapun asalkan masih mendukung DirectX 9.0b.

19. Far Cry

game pc Far Cry

Game ini adalah awal dari suksesnya franchise Far Cry. Pertama kali diluncurkan pada tahun 2004, Far Cry adalah salah satu game terbaik yang berhasil mengimplementasikan elemen FPS dan open-world dengan baik. Game Far Cry aksi besutan Ubisoft ini mengisahkan seorang freelancer bernama Jack Carver yang harus bertahan hidup di sebuah pulau yang berisikan orang-orang jahat.

  Tips Bermain Cyberpunk 2077 Untuk Pemula

Gunakan segala pesenjataan yang ada seperti pistol dan granat. Di sini kamu pun bisa memilih approach yang diinginkan seperti menghadang musuh secara terang-terangan atau membunuh musuh satu per satu secara diam-diam.

Salah satu aspek yang selalu hadir dari setiap game Far Cry adalah tokoh antagonis yang maniak, dan di sini kamu pun harus menghentikan rencana tokoh tersebut dari niat jahatnya. Untuk memainkan Far Cry, pastikan PC kamu sudah dibekali dengan Pentium III atau lebih dan memiliki sistem operasi Windows 2000 atau Windows XP.

Penutup

Itulah pembahasan singkat dari kami mengenai 19 game pc ringan yang dapat kamu mainkan di PC atau laptop dengan spek yang rendah. Dari deratan game PC berbayar dan gratis diatas, manakah game yang paling kamu sukai?